Senin, 10 November 2008

AKSES INTERNET DENGAN GPRS

akses internet dengan gprs

Akhir-akhir ini
akses internet kecepatan tinggi melalui jaringan 3G/HSDPA banyak
diminati orang. Hal ini sekaligus meningkatkan akses internet melalui
jaringan telepon bergerak. Beberapa operator GSM sudah memberikan
fasilitas ini baik Telkomsel, Indosat maupun Excelcomindo.

Munculnya 3G, HSDPA memungkinkan akses internet dengan kecepatan
tinggi (3G max 384 Kbps, dan HSDPA/3.5G sampai 3,6 Mbps) dengan biaya
yang terjangkau. Akses internet ini bisa menggunakan USB/PCMIA Modem
atau HP yang sudah support 3G/HSDPA.

Berapa kecepatan yang bisa kita peroleh jika menggunakan koneksi
ini..? Untuk menjawab ini memang tergantung dari banyak hal, antara
lain : HP/Modem yang dipakai, provider seluler, sinyal yang didapat
(apakah dapat sinyal GPRS, EDGE, 3G, atau 3.5G). Untuk bisa memperoleh
kecepatan yang maksimal kita harus menyediakan perangkat yang
mendukung, Setelah perangkatnya mendukung kita harus mencari posisi
dimana sinyal 3G/3.5G bisa disupport oleh operator. Biasanya kalau
menggunakan HP 3G, kita bisa melihat icon 3G atau 3.G yang aktif, jika
icon ini muncul berarti di daerah tersebut kita bisa memanfaatkan
jaringan 3G/3.5G dari operator.

Langkah langkah (Saya menggunakan HP Nokia 6120 Classic dengan Software Nokia PC Suite) :


Pertama-tama colok kabel data Nokia 6120 Classic ke PC, dan PC akan
secara otomatis mendeteksi dan tersambung dengan HP Kita. Setelah HP
terhubung dengan PC (baik secara hardware maupun software) maka buka
aplikasi Nokia PC Suite dan pilih Connect To Internet, seperti gambar
disamping.

Setelah itu akan muncul window seperti disamping. Dan untuk pertama kali
kita harus melakukan Setting dengan click tombol Setting. Pada pilihan
Modem pilih Modem yang dipakai (dalam hal ini saya menggunakan Modem HP
Nokia 6120 Classic, lalu click Next, Pilih Manual Setting karena setting untuk Operator Indonesia belum tersedia, lalu click Next dan akan munculinput yang harus diisi. Pengisian ini tergantung operator :

Telkomsel

Untuk Telkomsel (Biasa orang menyebut Telkom Flash), Bisa menggunakan Kartu Halo atau Simpati dan isi :

Access Point : flash

Adapun Tarif TelkomFlash kalau untuk yang tidak langganan adalah Rp.
350 / Menit (Struktur tarif selengkapnya bisa dibaca di alamat http://www.telkomsel.com/web/product_and_pricing.

Satelindo IM3

Sedangkan untuk Satelindo (Saya menggunakan IM3)

Time Base

Access Point : www.indosat-m3.net

User Name : indosat@durasi

Password : indosat@durasi

Volume Base

Access Point : www.indosat-m3.net

User Name : indosat

Password : indosat

Tarif pemakaianya Rp 100/Menit(untuk time based) dan Rp 1 /Kb (untuk volume base)

Pengalaman saya akses Internet dengan TelkomFlash di rumah kurang
memuaskan karena walaupun bisa connect dengan speed 400 Kbps, pada saat
download hanya bisa 1-5 KB/s. Mungkin karena sinyal 3G di rumah kurang
bagus untuk telkomsel.

Saat saya mencoba IM3, ternyata di rumah malah bisa dapat sinyal
3,5G, dan bisa download file dengan speed 30 KB/s…, cepet sekali untuk
ukuran di Indonesia. Saya download file 60 MByte kira-kira hanya butuh
waktu satu jam yang artinya hanya memakan pulsa Rp. 6.000. Coba
bandingkan kalau pake volume base….(60000 KB x Rp 1 = Rp 60.000)

Tapi ingat kadang-kadang walaupun dapat sinyal 3.5G, tapi speednya
payah, jadi tergantung posisi, dan banyaknya yang lagi pake akses
internet. Beruntung di daerah rumah saya bisa dengan kecepatan tersebut
diatas.

Jadi sekarang dengan biaya Rp 100/menit sudah bisa menikmati
internet kecepatan yang lumayan, Jauh diatas kecepatan telkomnet instan
dengan tarif yang sama.

Selamat mencoba…….,

Tidak ada komentar: